Sukses di Persipura Persebaya Persija hingga Timnas Indonesia Ini Rahasia Osvaldo Haay

TRIBUN-PAPUA.COM - Pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay mengungkapkab bahwa kesuksesannya tak terlepas dari pentingnya peran keluarga.

Menurut Osvaldo Haay, keluarga merupakan faktor yang paling penting dalam perjalanan kariernya selama ini.

Sebagai pemain kelahiran Jayapura, Osvaldo Haay sukses berkelana di tiga klub besar Indonesia.

Pertamanya, ia berbaju Persipura Jayapura sebelum pindah ke Persebaya Surabaya dan saat ini di Persija Jakarta.

Kesuksesannya di klub berlanjut kala dirinya masuk ke jajaran pemain timnas Indonesia.

Osvaldo Haay tengah berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. Osvaldo Haay tengah berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca juga: Selasa Malam Tiba di Malang, Persipura Jayapura Langsung Kembali Latihan pada Rabu Pagi

Baca juga: Tak Ada Perubahan terkait PON XX Papua meski Covid-19 Meningkat, Moeldoko: Masih Mengikuti Jadwal

Osvaldo Haay sukses mendapatkan medali perunggu dan perak cabang sepak bola pada SEA Games 2017 dan 2019.

Di kompetisi lokal, dirinya juga tak kalah mengesankan dengan menjadi pemain muda terbaik Liga 1 2018; Best Eleven Liga 1 2018; Best Eleven Piala Menpora 2021; serta Best Eleven dan pencetak gol terbanyak SEA Games 2019.

Menurutnya catatan tersebut tak akan ia raih jika bukan karena dukungan dari keluarga.

Untuk itu Osvaldo Haay menyebut bahwa keluarganya sangat berperan penting dalam perkembangan kariernya.

“Bisa dibilang, keluarga sangat berperan atas pencapaian saya sejauh ini,” kata Osvaldo seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Rabu (28/7/2021).

Baca juga: Pinjamkan Asrama Mahasiswa Jadi Pusat Isolasi Mandiri, Kapasitas Universitas Negeri Malang 200 Orang

Bahkan tak jarang sang bapak memberikan masukan kepadanya dalam mengambil keputusan.

Begitu juga dengan menjaga emosional yang selalu diingatkan oleh sang bapak.

“Saya kan masih punya kekurangan terkait mengambil keputusan dalam bermain. Bapak suka memberi masukan soal itu,” ungkap Osvaldo.

“Pun, soal menahan emosi. Saya kan spontan sering marah-marah saat bermain," jelasnya.

Jika bapaknya sering memberi masukan, berbeda dengan sang ibu.

Osvaldo Haay mengatakan bahwa ibunya selalu memberikan doa sebelum dirinya bertanding.

 â€œIbu suka menelpon sebelum main, memberi semangat dan doa,” pungkasnya.(*)

Berita terkait lainnya

Artikel ini telah tayang di Bolasport dengan judul Osvaldo Haay Sebut Peran Keluarga dalam Perkembangan Kariernya

0 Response to "Sukses di Persipura Persebaya Persija hingga Timnas Indonesia Ini Rahasia Osvaldo Haay"

Post a Comment