Uji Coba Lawan Aceh Besar Tim Voli Pidie Jaya Menang 3-1 Persiapan Pra-PORA dan PORA di Pidie 2022
Dalam pertandingan uji coba menghadapi Pra-Pekan Olahraga Aceh atau Pra-PORA dan PORA di Pidie 2022, tim Pidie Jaya yang diasuh T Guntara ini menang 3-1.
Laporan Idris Ismail I Pidie Jaya
SERAMBINEWS.COM, MEUREUDU - Tim Bola Voli Pidie Jaya menggelar pertandingan uji coba lawan tim Aceh Besar di lapangan GOR Garpu, Lambaro, Aceh Besar, Selasa (31/8/2021) sore.
Dalam pertandingan uji coba menghadapi Pra-Pekan Olahraga Aceh atau Pra-PORA dan PORA di Pidie 2022, tim Pidie Jaya yang diasuh T Guntara ini menang 3-1.
T Guntara yang juga Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia atau PBVSI Pidie Jaya menyampaikan hal ini kepada Serambinews.com, Rabu (1/9/2021).
"Ini hanya laga persahabatan untuk mengasah talenta dan mentalitas pemain menghadapi Pra-PORA," kata T Guntara.
T Guntara mengatakan sejak set awal timnya lebih unggul, namun masih banyak yang harus dibenahi.
Oleh karena itu, menurutnya mereka akan terus melakukan pertandingan uji coba dengan sejumlah tim lainnya, sekaligus juga untuk melihat kekuatan dan kekompakan tim.
Dengan demikian diharapkan tim mereka bisa tampil maksimal dalam Pra-PORA nanti, kemudian lolos dan bisa juara dalam PORA di Pidie 2022.
Hal yang sama juga disampaikan Sekretaris PBVSI Pidie Jaya, Afrizal. (*)
0 Response to "Uji Coba Lawan Aceh Besar Tim Voli Pidie Jaya Menang 3-1 Persiapan Pra-PORA dan PORA di Pidie 2022"
Post a Comment